pilihan +INDEKS
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar Mengadakan Kompetisi Mewarnai dan Bercerita Tahun 2024
Asumsisolusi.com, Bangkinang Kota Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Kampar menggelar lomba mewarnai dan bertutur bagi Pelajar TK /PAUD, dan SD/MI se Kabupaten Kampar yang dibuka secara resmi oleh Plt. Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar Riadel Fitri di Halaman DKP Kabupaten Kampar Selasa (21/5).
Turut hadir Plt. Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kampar T. Yani Ahmad Yuzar, dan Perwakilan Dewan Kerja Penggalang (DKP) Provinsi Riau.
Riadel dalam pengarahannya mengatakan kegiatan ini untuk memperkenalkan kepada anak TK/PAUD dan SD/MI untuk mulai gemar dan giat berliterasi dan mengembangkan bakat visualnya. Insya Allah ini upaya untuk memajukan generasi kita agar menjadi anak yang gemar membaca, menggambar dan bercerita secara santun. Dengan kegemaran ini anak-anak bisa lebih termotivasi dalam hal pengetahuan dan keterampilannya.
“Lomba ini juga memberi pelajaran untuk mengajarkan anak mandiri dan ini bagian pendewasaan anak-anak untuk mandiri bekerja sesuai kemampuan masing-masing dan yang penting pada lomba menggambar dan mewarnai adalah bagaimana anak bisa berimprovisasi dan kreatif.” ungkapnya
Riadel yakin bakat mewarnai dan menggambar anak-anak ini luar biasa hebat. “Mudah-mudahan setelah ini lebih maju, kita bisa melaksanakan lomba tingkat provinsi atau bahkan nasional.” harap Plt Kadis Perpustakaan dan Kearsipan ini.
Sementara itu, Plt. Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar sekaligus Kepala Bidang Pelayanan Bahan Perpustakaan Masniar selaku Ketua Pelaksana kegiatan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program nasional yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari mulai tanggal 21 sampai dengan 22 Mei 2024, diikuti oleh 75 orang pelajar TK/PAUD untuk lomba mewarnai dan 20 orang Pelajar SD/MI untuk lomba bertutur.
Nantinya para pemenang akan kita berikan uang pembinaan, sertifikat dan tropi serta bagi pemenang utama akan diikut sertakan pada tingkat Provinsi dan jika kembali menang akan mewakili Provinsi Riau untuk Tingkat Nasional.
Sumber : mediacenter.kamparkab.go.id
Berita Lainnya +INDEKS
Polisi Temukan Jejak Harimau Sumatera saat Padamkan Kebakaran Lahan
Pekanbaru, asumsisolusi.com - Tim gabungan Polres Pelalawan dan Polsek Lang.
Satpol PP Kabupaten Kampar Lakukan Operasi Yustisi Penyakit Masyarakat dan Penegakan Perda di Kampar Kiri.
Kampar, asumsisolusi.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten.
Sempena Hari Jadi ke-512 Bengkalis Pemkab dan LAMR Gelar Kenduri Adat
BENGKALIS, asumsisolusi.com - Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-512 Be.
Pemprov Riau Pastikan Penanganan Dampak Pipa Minyak PHR yang Bocor Berjalan Efektif
Pekanbaru, Asumsisolusi.com - Penjabat (Pj) Gube.
Pilkada Serentak 2024 Makin Dekat, Hambali : ASN Harus Netral.
Bangkinang Kota, AsumsiSolusi.com - Pejabat (PJ).
Ziarah Makam Datuk Laksamana Raja Dilaut, Pesan Wabup: Jangan Lupakan Sejarah
BUKIT BATU, Asumsisolusi.com - Sebagai wujud rasa terima kasih atas p.