pilihan +INDEKS
Sekda Kampar Pimpin Rapat Persiapan Perayaan Hari Raya Enam Tahun 2025
.jpg)
Bangkinang Kota, Jelang perayaan Hari Raya Enam (Ghayo Onam) tahun 2025 di Kabupaten Kampar yang tinggal beberapa hari lagi tepatnya dua hari lagi, Sekda Kampar Hambali, SE, MH pimpin rapat persiapan bersama beberapa OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, Kepala Bagian di Setda Kabupaten Kampar dan pihak terkait seperti Camat Bangkinang, Para Kepala Desa dan Kelurahan se Kecamatan Bangkinang, rapat ini diadakan di Rumah Dinas Sekda Kampar di Bangkinang pada Sabtu (5/4).
Didampingi oleh Asisten III Setda Kampar Ir. Azwan, Sekda Kampar tekankan agar persiapan dilaksanakan sedemikian mungkin dan tentunya harus sedetailnya, agar pelaksanaan perayaan Hari Raya Enam di Kabupaten Kampar ini dapat berjalan khidmat, aman dan lancar.
Dijelaskan, bahwa Hari Raya Enam atau Ghayo Onam ini, merupakan salah satu tradisi besar di masyarakat Kabupaten Kampar terutama di Kecamatan Bangkinang sekitar, yang kegiatan utamanya adalah ziarah kubur. Tradisi Yang sudah turun temurun ini sudah menjadi agenda tahunan baik bagi Pemerintah Kabupaten Kampar maupun masyarakatnya. Istimewanya, di Provinsi Riau bahkan secara nasional Ghayo Onam ini hanya ada dan dilaksanakan di Kabupaten Kampar. Pada momen Hari Raya Enam inilah masyarakat Kabupaten Kampar yang berada diperantauan kembali untuk berkumpul bersama sanak saudara, berziarah kubur dan saling bersilahturahmi.
"Pada acara perayaan Hari Raya Enam nanti, yang bertepatan pada hari senin tanggal 7 April 2025 mendatang, direncanakan Gubernur Riau akan menghadirinya seperti tahun-tahun terdahulu. Dengan demikian kita haruslah menyusun segala sesuatunya dengan baik, terkoordinir dan urut. Mulai dari rute ziarah, dan rangkaian-rangkaian kegiatan lainnya" demikian dikatakan Hambali.
"Saya ingin seluruh Bupati dan Wali Kota yang ada di Provinsi Riau ini kita undang. Ini juga bertujuan untuk lebih mengenalkan budaya atau tradisi kita" ucap Sekda Kampar ini.
Sekda Kampar juga menghimbau agar nantinya dalam perayaan Hari Raya Enam ini khususnya saat ziarah jangan menggunakan kendaraan roda 4 untuk menghindari kemacetan.
Seperti yang dilaporkan oleh Asisten III dan berdasarkan hasil rapat, bahwa nantinya pembukaan ziarah kubur atau Hari Raya Enam ini akan dimulai dari Dusun Kampung Godang Desa Pulau Lawas Kecamatan Bangkinang yang dipusatkan di Surau atau Nosa Banjau. Dan nantinya Bupati Kampar beserta rombongan akan memulai ziarah kuburnya di pemakaman Musiroh, kemudian dilanjutkan ke pemakaman Dahrun Nahdha Desa Muara Uway dan kemudian rencananya akan menyambut kedatangan Gubernur Riau beserta rombongan di Dusun Uway tepatnya di Mesjid Mujahiddin yang langsung mengadakan ziarah kubur di komplek makam Datuk Tabano.
Dijelaskan juga oleh Asisten III, bahwa nantinya seluruh jadwal pelaksanaan dari Pemerintah Kabupaten Kampar akan disesuaikan kembali dengan jadwal masyarakat di lokasi-lokasi yang telah ditetapkan.
Berita Lainnya +INDEKS
Peserta KB Aktif Rumbai Barat Capai 2.231 PA
PEKANBARU - Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk K.
Bupati Kampar ; Bangkitkan Ekonomi Masyarakat Pasar Inpres Bangkinang Yang aman dan Nyaman Sebagai Pusat Perdagangan Kampar
BANGKINANG KOTA - Bupati Kampar Ahmad Yuzar,S.Sos,MT menegaskan, kita memiliki pusat perdagangan .
Wakil Bupati Kampar Dr. Misharti : Pergunakan Manasik Bekal Sukses Ibadah Haji
Bangkinang, 23 April 2025 – Pemerintah Kabupaten Kampar bersama Kantor Kementerian Agama Ka.
Ruang Kelas Dirusak, Guru TK di Pelalawan Syok Temukan Miras dan Alat Isap Sabu
Pekanbaru — Ruang kelas TK Negeri Pembina di Kelurahan Langgam, Kabup.
Kunjungi MAN 1 Rokan Hilir, Muliardi Tekankan Pentingnya Komunikasi Madrasah dan Orang Tua
PEKANBARU- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Riau H. Muliardi m.
Wabup Dr. Misharti Serahkan Santunan Anak Yatim Piatu Dua Desa di Kecamatan Rumbio Jaya
Rumbio Jaya : Wakil Bupati (Wabup) Dr. Hj. Misharti, S,Ag, M, Si menyerahkan santunan .